Materi Seni Budaya Kelas 7 Elemen Ruang, Waktu, dan, Tenaga pada Gerak Tari

seputarkelas.com – Materi Seni Budaya Kelas 7  Elemen Ruang, Waktu, dan, Tenaga pada Gerak Tari

Pada Kesempatan kali ini seputar kelas akan membahas tentang materi seni budaya kelas 7 yaitu elemen ruang, waktu dan tenaga pada gerak tari. Didalam Tari Gerak adalah elemen yang sangat dasar. Seorang penari pasti melakukan suatu Gerakan untuk menuangkan ide, gagasan dan kreatifitasnya dengan menyesuaikan antara tempo dan iramanya. berdasarkan levelnya gerak memiliki tiga elemen yakni gerak rendah rendah, gerak sedang dan gerak tinggi. Ketiganya adalah satu kesatuan yang kemudian memberikan kesan dinamis pada tari. Penggunaan level pada gerak erat hubungannya dengan ruang, waktu dan tenaga.

A. Jenis Elemen Pada Gerak Tari

Seperti yang seputar kelas bahas diatas elemen dasar tari ialah gerak.dari gerak kemudian dijabarkan lagi menjadi beberapa elemen dari gerak tari yaitu ada tiga, yaitu:

1. Elemen Gerak Ruang

Ruang didalam gerak tari adalah efek yang ditimbulkan akibat gerak yang dilakukan oleh seorang penari. Gerak ruang pada tari dibagi menjadi dua yaitu gerak ruang pribadi dan gerak ruang umum.

Gerak ruang pribadi yaitu tarian dengan melakukan Gerakan ditempat oleh seorang penari tanpa berdiri, sedangkan gerak ruang umum yaitu Gerakan penari yang dlakukan dengan cara berpindah tempat dari tempat asalnya. Gerak di dalam ruang dapat dilakukan sendiri, berpasangan, dan berkelompok.

Baca Juga : Materi Seni Budaya Kelas 8 Semester 2 Pola Lantai Pada Gerak Tari

2. Elemen Gerak Waktu

Elemen waktu dalam gerak adalah satuan irama dari gerak yang dilakukan oleh seorang penari. Ada tempo lambat ataucepatnya suatu tarian yang dimainkan didalamnya untuk mengatur waktu sipenari dalam melakukan berbagai gerak didalam tariannya.

3. Elemen Gerak  Tenaga

Elemen Tenaga didalam gerak adalah suatu kekuatan atau tenaga seorang penari yang dikeluarkan pada saat melakukan gerak tari. Penggunaan tenaga didalam gerak tari meliputi tiga hal yaitu:

  1. Intensitas : yakni kuantitas tenaga ini menghasilkan tingkat ketegangan gerak pada seorang penari
  2. Aksen atau Tekanan : biasanya tenaga ini dibutuhkan pada saat penari muncul suatu Gerakan yang dilakukan secara tiba-tiba atau berhenti secara tiba-tiba, yaitu ketika ada suatu Gerakan yang kontras dengan Gerakan-gerakan yang dilakukan sebelumnya.
  3. Kualitas : kualitas disini adalah berkaitan dengan bagaimana seorang penari menggunakan tenaganya diwaktu dan situasi yang tepat dilakukan dengan baik. Jika suatu gerakan yang dilakukan oleh seorang penari mempunyai intensitas yang tinggi maka tentu memerlukan tenaga yang kuat. Namun jika gerak seorang penari mempunyai intensitas yang rendah tentu diperlukan tenaga yang lemah atau sedikit.

Ada berbagai ciri khas Gerakan dari berbagai jenis tarian di Indonesia, salah satunya tari yang berasal dari papua. Biasanya Gerak tarian papua cenderung menekankan pada kekuatan pada kaki. Gerakan kaki yang cepat dan ritmis menjadi suatu ciri dari tarian Papua.

Mengapa gerak tari papua benyak menekankan pada kaki, jal ini dipengaruhi oleh kondisi geografis dimana masyrakat papua banyak daerah pegunungan dan perbukitan.kondisi masyarakat pegunungan tentu harus memiliki kekuatan yang lebih pada kaki mereka untuk naik turun gunung atau bukit. Kondisi social budaya dan georafis inilah yang pada akhirnya berpengaruh pada karya seni tari kebudayaan setempat. 

B. Jenis Gerakan Tari

Ada beberapa jenis Gerakan yang biasanya dilakukan oleh penari, berikut penjabarannya :

1. Gerak stilatif

Gerak stilatif ialah gerakan yang mengalami proses pengolahan kembali, penambahan variasi gerak sehingga menghasilkan bentuk tarian yang lebih indah

2. Gerak distorsif

Gerak distorsif ialah Gerakan yang mengalami perombakan dari gerak aslinya dan merupakan bagian proses stilasi. Kemudian hasil pengolahan unsur gerakan ini, melahirkan dua jenis gerakan tari yang berbeda dan lebih bervariasi

3. Gerak murni

Gerak murni ialahsuatu Gerakan dari seorang penari yang didalamnya tidak mengandung makna khusu atau fungsi tertentu, melaikan gerak yang hanya ingin menampilkan unsur keindahan dari suatu tariannya saja. Gerakan ini seperti pinggul digoyang atau makna kepala yang menolah dan menoleh kekanan dan kekiri

4. Gerak Maknawi

Gerak Maknawi ialah gerak yang mempunya arti khusu didalamnya, Gerakan tarian ini biasanya dijumpai pada tari klasik atau tradisional. Dimana tari tersebut biasanya memiliki makna disetiap gerakannya.

sekarang bisa kalian coba LATIHAN SOAL berikut untuk mengukur kemampuan kalian tentang materi elemen gerak tari diatas : KLIK DISINI

Demikianlah pembahasan seputar kelas tentang materi seni budaya kelas 7  elemen ruang, waktu, dan, tenaga pada gerak tari. Semoga bermanfaat untuk  kalian semua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *