Teka-Teki Silang Seni Budaya Materi Batik

seputarkelas.com – teka-teki silang seni budaya materi batik

Agar siswa termotivasi dalam mengikuti proses belajar perlu suatu tes yang pas dalam pembelajaran yaitu tes bentuk Teka-Teki Silang (TTS) karena selama ini kita sudah terlalu sering memberikan soal dengan bentuk pilihan ganda ataupun soal uraian. Teka-Teki Silang (TTS) merupakan contoh penyajian soal bagi siswa dengan santai, mudah dan menyenangkan, harapannya dengan  menggunakan tes bentuk Teka-Teki Silang (TTS) siswa lebih bergairah lagi didalam mengerjakan soal-soal dari bapak ibu pengajar dan lebih memotivasi siswa mengerjakan tes yang diberikan oleh guru.

Soal TTS seni Budaya kali ini merupakan materi seni budaya elemen gerak tari, TTS seni Budaya seni budaya ini dibuat dengan tujuan agar siswa bisa mengerjakan soal-soal seni budaya dengan cara yang berbeda, TTS seni Budaya bisa juga bapak dan ibu guru pergunakan untuk siswa siswinya.

Baca Juga : SOAL TTS KELAS 5 TEMA 1 SUBTEMA 1

Manfaat Teka-Teki Silang Seni Budaya

dengan tes berbentuk Teka- Teki Silang seni Budaya kemungkinan siswa merasa tertantang untuk mengerjakan soal dengan sungguh-sungguh karena ada hal-hal yang saling berkaitan dan harus dipecahkan. Mengisi Teka-Teki Silang ini akan membuat siswa berpikir dan penasaran untuk mencari jawaban dari pertanyaan yang diberikan. Teka-Teki Silang (TTS) dijadikan latihan soal untuk mengetes pemahaman siswa tentang materi yang telah diajari oleh guru, karena karakteristik Teka-Teki Silang (TTS) yang mudah dan menyenangkan untuk dikerjakan, diharapkan dapat mempermudah proses belajar mengajar sehingga hasil belajar siswa meningkat.

SOAL TTS

MENDATAR
3. Motif manusia pada batik sering disebut juga dengan nama bentuk motif…?
5. Kota di Indonesia yang terkenal dengan sebutan kota batik adalah…?
6. Corak yang merubah bentuk alam,diubah menurut imajinasi,gagasan dan kreativitas seniman disebut…?
8. Salah satu motif batik yang terkenal dari jawa barat adalah…?
9. Alat yang digunakan untuk membatik adalah…?

MENURUN
1. Warna kuning pada Pewarna alami yang digunakan untuk membatik didapat dari bahan…?
2. Batik yang motifnya dibuat dengan hanya menggunakan tangan disebut batik…?
4. Corak yang merupakan tiruan dari bentuk alam disebut…?
7. Tahapan didalam melunturkan lilin pada kain setelah proses pewarnaan disebut…?
8. Kain yang biasa dipakai untuk membatik adalah kain…?

Kunci Jawaban TTS

  1. Kunyit
  2. Tulis
  3. Figuratif
  4. Representatif
  5. Pekalongan
  6. Deformatif
  7. Nglorod
  8. Megamendung
  9. Canting

demikianlah pembahasan seputarkelas kali ini tentang Teka-Teki Silang Seni Budaya Materi Batik, semoga bermanfaat bagi kalian semua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *