Gambar Pemandangan Anak SMP

21 Contoh Gambar Pemandangan Alam anak SMP dan Tips Menggambar Pemandangan

seputarkelas.com – 21 Contoh Gambar Pemandangan Alam anak SMP dan Tips Menggambar Pemandangan

Menggambar adalah aktifitas yang banyak sekali disukai seseorang dari mulai anak kecil sampai orang dewasa. Meggambar bukan Cuma dijadikan sebagai hobi saja bagi seseorang, namun juga dijadikan sebagai media berekspresi seseorang dalam menuangkan emosi mereka, menggambar juga dijadikan sebagai profesi seseorang dalam mencari nafkah. Sampai saat ini menggambar pemandangan yang asri menjadi favorite banyak orang dalam menggambar, atau mengoleksi suatu gambar. Gambar pemandangan dapat membuat seseorang yang melihat menjadi tenang dan membawa suatu perasaan yang nyaman.

Gambar Pemandangan Anak SMP

Belajar Menggambar sudah kita lakukan sejak kecil bahkan sebelum TK seseorang sering sekali menggambar , dan menggambar pemandangan menjadi salah satu objek favoritenya. Bisa jadi pada saat itu menggambar pemandangan yang paling mudah dilukis karena mudah di gambar dan ditiru jika ada contohnya, seperti gambar dua gunung yang ditengahnya ada gambar patahari yang merupakan objek yang sangat terkenal bahkah semua dari kita mungkin sudah pernah menggambarnya. Selain menggambar gunung, ada beberapa lagi pilihan obyek pemandangan seperti pemandangan sawah, pantai, kebun dan rumah beserta halamannya yang penuh dengan tanaman bunga dan pepohonan.

Hal pertama yang perlu kalian miliki untuk bisa menggambar adalah tekat yang kuat untuk belajar, mungkin bakat memang sangat berpengaruh besar, tapi keinginan kuat dari kalian adalah yang utama, alat dan bahan yang komplit akan membantu kalian menciptakan gambar yang bagus, dengan latihan yang rutin kalian akan mahir didalam menggambar. Mencari refrensi gambar yang bagus, mencari refrensi gambar tidak cukup hanya satu, kalian harus mencari beberapa gambar untuk kalian jadikan imajinasi gambar kalian nantinya.

Tips menggambar pemandangan alam

Sebelum kalian memilih objek gambar pemandangan yang ingin kalian gambar, langkah pertama pastikan kalian memilih objek utama apa yang ingin kalian gambar. Contohnya kalian mungkin ingin menggambar pemandangan Gunung. Pastinya ada objek gunung disana di sana. Namun pada dasarnya pada gambar pemandangan di gunung ada beberapa objek didalamnya, misalkan ada sawah dibawah gambar gunung, ada gambar pohon , rerumputan dan gambar rumah. ada beberapa langkah yang harus bisa ikuti saat akan mulai menggambar pemandangan alam. Apa saja itu?

1. Mencari Inspirasi

Sebelum kamu menggambar, pastikan kamu terlebih dahulu menentukan objek gambar apakah yang akan kalian contoh, misal gambar gunung, gambar sawah, gambar laut dan lainnya, setalah itu kalian bisa cari inspirasi dengan cara melihat alam sekitar, atau jika tempat kalian jauh dari objek yang kalian gambar, kalian bisa cari inspirasi dengan melihat gambar-gambar yang ada di internet, tentunya gambar tersebut bisa kalian imajinasikan sendiri nantinya, dengancara ditambah beberapa objekhasil pemikiran kalian sendiri

2. Membuat Sketsa dasar

Menggambar bukan pekerjaan yang bisa langsung jadi sebagus objek aslinya, apalagi untuk kalian yang baru belajar menggambar, pastikan langkah pertma yang kalian lakukan pada saat menggambar pemandangan adalah membuat sketsa dasar, sketsa ini bisa kalian buat dengan cara menggambar menggunakan pensil dengan tipis, sehingga nantinya ketika ada objek yang salah kalian mudah untuk menghapusnya. Setelah sketsa yang kalian buat sudah kalian rasa bagus, barulah sketsa kalian bisa kalian tebeli dan kemudian lanjut ketahap pewarnaan.

sketsa gambar pemandangan

sketsa gambar pemandangan

sketsa gambar pemandangan

3. Sesuai Objek Aslinya

Gambar akan terlihat bagus jika dilihat mirip dengan objek aslinya, untuk mendapatkan objek yang sama dengan aslinya, hal yang harus kalian lakukan adalah mengamati objek dengan teliti, bagian perbagiannya kalian amati sehingga objek tersebut nantinya sama dengan karya gambar kalian. Jadi pengamatan menjadi kunci utama jika kalian ingin gambar kalian sesuai dengan objek yang kalian akan gambar.

4. Pemilihan Warna

Warna adalah elemen yang sangat penting didalam menggambar, karena dengan diwarna gambar kalian akan tampak lebih indah dan lebih nyata, apalagi kalian menggambar pemandangan pasti akan lebih indah jika diwarna, pemilihan warna yang tepat akan menjadikan gambar kalian lebih enak dilihat, misalkan kalian menggambar pantai di sore hari, maka posisi pewarnaan pada air lauttentu tidak berwarna biru muda lagi, karena pada sore hari air laut mendapatkan pantulan cahaya kuning kemerahan dari matahari, yang mengakibatkan warnanya akan kelihatan berbeda dengan pantai di siang hari. Pemilihan warna gradasi juga akan mempengaruhi keindahan gambar kalian, jadi warna pada suatu bidang tidak terlihat polos dan terblok saja.

5. Teknik Menggambar

Teknik gambar merupakan salah satu cara kalian menggambar, ini merupakan hal yang sangat penting karena akan mempengaruhi sudut pandang seseorang dalam melihat keunikan gambar kalian, ada beberapa teknik menggambar yang kalian bisa pakai didalam menggambar, seperti teknik arsir, teknik dusel, teknik akuarel, teknik plakat, dan lainnya.

6. Kebersihan Gambar

Kebersihan gambar adalah salah satu faktor yang penting, banyak anak-anak yang kurang memperhatikan kebersihan buku gambanya, contohnya masih banyak coretan-coretan  bekas sketsanya yang belum dihapus, tentu ini kan mengurangi keindahan dari gambar tersebut,

Contoh Gambar Pemandangan

Untuk mempermudah kalian mencari inspirasi saat menggambar pemandangan, berikut ini saya berikan contoh gambar pemandangan yang dibuat oleh siswa. Gambar-gambar tersebut bisa kalian jadikan refrensi untuk menggambar dan mencari inspirasi didalam kalian menggambar.

Gambar No 1

Gambar pemandangan

 

Gambar No 2

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 3

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 4

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 5

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 6

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 7

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 8

 

Gambar No 9

 

Gambar No 10

Gambar Pemandangan

 

Gambar No 11

 

Gambar No 12

 

Gambar No 13

Gambar Pemandangan Alam

 

Gambar No 14

 

Gambar No 15

Gambar Pemandangan Air Terjun

 

Gambar No 16

 

Gambar No 17

Gambar Pemandangan Gunung

 

Gambar No 18

Gambar Gunung dan Sungai

 

Gambar No 19

Gambar Pemandangan Gunung

 

Gambar No 20

Gambar Pemandangan Alam

 

Gambar No 21

Gambar Pemandangan

 

Demikianlah pembahasan kami tentang Contoh Gambar Pemandangan Alam anak SMP dan Tips Menggambar Pemandangan. sekarang coba kalian sebutkan 2 Gambar yang menurut kalian bagus dan tulis nomer berapa gambar yang kalian pilih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *